Kisah Partai Komunis Vietnam Bersih-Bersih Pejabat Korup, Presiden Jadi Korban
Rabu, 18 Januari 2023 - 13:51:00 WIB
Sepanjang 2022, Partai Komunis Vietnam menindak 539 anggotanya karena korupsi atau pelanggaran lain. Di antara mereka adalah menteri, pejabat tinggi, dan diplomat. Kepolisian Vietnam di tahun yang sama juga menyelidiki 453 kasus korupsi, naik 50 persen dibandingkan pada 2021.
Sementara itu kantor presiden belum memberikan komentar mengenai pengunduran diri Phuc.
Vietnam tidak mengenal pemegang kekuasaan tertinggi. Negara komunis itu dijalankan oleh empat pilar, yakni sekretaris partai komunis, presiden, perdana menteri, dan ketua DPR.
Editor: Anton Suhartono