Klaim Tembak Jatuh Satelit, Modi: Kini India Jadi Kekuatan Antariksa
Ketegangan antara India dan Pakistan meningkat secara dramatis ketika India melancarkan serangan udara pada 26 Februari untuk menyerang apa yang dianggap sebagai kamp pelatihan teroris di Pakistan.
Pakistan membalas keesokan harinya, menembak jatuh sebuah jet India. Serangan udara awal India merupakan tanggapan atas bom bunuh diri di Kashmir yang menewaskan 40 tentara paramiliter.
Pada 2007, China pertama kali menggunakan rudal balistik untuk menghancurkan satelit cuaca lamanya yang mengorbit 861 kilometer di atas Bumi. Sementara Rusia menguji coba rudal yang dapat digunakan untuk menyerang dan menghancurkan satelit atau rudal balistik.
Program luar angkasa dan rudal India -bersama dengan pertumbuhan ekonominya yang mencapai lebih dari 7 persen dan tawaran untuk kursi permanen di Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa- merupakan bagian utama dari upaya negara itu untuk membangun kemampuan pertahanannya dan menjadikan dirinya sebagai kekuatan dunia.
Editor: Nathania Riris Michico