Konglomerat Srettha Thavisin Akan Maju jadi Calon Perdana Menteri Thailand
Rabu, 02 Agustus 2023 - 18:09:00 WIB
        
    
                
                
Usai tidak satu koalisi lagi, banyak pengunjuk rasa yang memprotes keputusan itu. Mereka menganggap Pheu Thai berkhianat.
Anggota Parlemen dari Partai Bergerak Maju Rangsiman Rome kaget dengan keputusan itu.
"Saya pikir kita sudah seperti suami istri. Hari ini ... rasanya seperti bercerai," ujarnya.
Sebelumnya, Pemimpin Partai Bergerak Maju Pita Limjareonrat tidak bisa mengikuti pemilihan perdana menteri usai dua kali gagal.
Langkah politikus muda ini dijegal meraih jabatan kepala pemerintahan karena mendapat rintangan dari politisi pro-militer di negeri Gajah Putih.
Editor: Muhammad Fida Ul Haq