Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Trump Puji Presiden Suriah Pemimpin Tangguh: Dia Orang yang Keras, Saya Menyukainya
Advertisement . Scroll to see content

Kremlin: Hubungan Rusia-AS Berada di Titik Terendah, Tak Ada Harapan Membaik

Jumat, 20 Januari 2023 - 18:24:00 WIB
Kremlin: Hubungan Rusia-AS Berada di Titik Terendah, Tak Ada Harapan Membaik
Dmitry Peskov (Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

MOSKOW, iNews.id - Juru Bicara Kremlin Dmitry Peskov menegaskan hubungan Rusia dengan Amerika Serikat (AS) berada pada titik terendah sepanjang sejarah. Dia tak yakin hubungan itu bisa pulih kembali dalam waktu singkat, di masa pemerintahan Presiden Joe Biden.

"Sayangnya, hubungan bilateral mungkin berada pada titik terendah dalam sejarah. Tidak ada harapan untuk membaik di masa mendatang, kata Peskov, dikutip dari Reuters, Jumat (20/1/2023).

Perang Ukraina bisa dibilang menjadi klimaks memburuknya hubungan. AS memberlakukan serangan sanksi kepada Rusia, termasuk mengincar para pejabat. 

AS juga membuat marah Rusia karena menjadi pendukung utama persenjataan Ukraina selama perang. Bahkan para pejabat Rusia menyebut AS sudah terlibat langsung dalam perang.

Kedua pihak juga sempat menghentikan komunikasi tingkat pejabat, sebelum dimulai kembali pada akhir 2022. Namun hubungan sudah mulai tegang sejak Rusia mencaplok Semenanjung Krimea pada 2014.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut