Mendagri Jerman Dihujat Netizen gegara Foto Senang-Senang Sambil Minum Sampanye di Ukraina
BERLIN, iNews.id - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Jerman Nancy Faeser meminta maaf setelah fotonya saat berkunjung ke Ukraina beredar di media sosial. Feaser memegang gelas berisi sampanye dalam kunjungannya ke Kiev, seolah bersenang-senang saat negara itu dilanda peperangan.
Dalam foto itu, Feaser tampak dalam kondisi ceria bersama beberapa pejabat Jerman yang juga memegang gelas sampanye. Mereka berkunjung ke Ukraina pada akhir Juli.
Feaser berkunjung ke Ukraina bersama Menteri Tenaga Kerja Hubertus Heil untuk bertemu Duta Besar Jerman untuk Ukraina Anka Feldhusen dan Wali Kota Kiev Vitaly Klitschko.
"Saya menyesali foto itu. Tentu saja itu tidak pantas," kata Faeser, kepada RND.
Dia mendapat hujatan luas dari netizen serta kubu oposisi setelah foto beredar. Netizen menilai Ukraina, yang sedang dilanda perang dengan Rusia, bukan tempat liburan atau lokasi foto bersenang-senang.
Dalam pembelaannya, Faeser mengatakan foto kontroversial tersebut juga untuk menunjukkan bahwa kehidupan di Kiev sudah kembali normal.
“Warga pergi belanja. Bunga-bunga kembali ditanam di ruang publik. Orang-orang pergi ke bar, nongkrong di kafe, dan mulai bekerja,” katanya.
Dia juga menjelaskan latar belakang pengambilan foto.
“Malamnya kami diundang Duta Besar dan Wali Kota Kiev Vitaly Klitschko, yang pada akhirnya kami memilih minum. Saya tidak akan mengulanginya lagi karena itu mengungkapkan sesuatu yang tidak pantas, karena Anda dari negara lain,” ujarnya.
Pasukan Rusia menarik diri dari Kiev dan sekitarnya pada akhir Maret dan awal April. Setelah itu mereka fokus bertempur di timur Ukraina, meliputi Donbass dan wilayah lainnya, berjarak ratusan kilometer dari Kiev. Namun sejak itu sesekali terjadi serangan rudal ke Kiev.
Editor: Anton Suhartono