Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Rusia: Pernyataan Trump soal Uji Coba Nuklir AS Sangat Jelas, Tak Ambigu
Advertisement . Scroll to see content

Mengenal 5P-42 Filin, Senjata Rahasia Rusia yang Bisa Bikin Buta dan Halusinasi

Rabu, 22 Desember 2021 - 15:48:00 WIB
Mengenal 5P-42 Filin, Senjata Rahasia Rusia yang Bisa Bikin Buta dan Halusinasi
5P-42 Filin, senjata rahasia Rusia (Foto: Rossiyskaya Elektronika)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - 5P-42 Filin, merupakan salah satu senjata rahasia Rusia yang bisa membuat musuh buta dan halusinasi. Seperti dipahami, Negara Beruang Merah dikenal akan kemajuan teknologi militernya. Negara ini mengembangkan dan memproduksi banyak senjata unggulan yang menjadi incaran negara lain. Bukan hanya senjata mematikan yang dibuat, tapi juga untuk melumpuhkan dan mengurangi kemampuan musuh seperti 5P-42 Filin. 

Pada Februari 2019, media lokal Rusia mengklaim senjata ini sudah dipasok untuk Angkatan Laut (AL). Senjata ini disebut-sebut memiliki teknologi canggih dan unik lantaran bisa mengganggu pengelihatan musuh, bahkan mengalami halusinasi. 

Berikut beberapa fakta 5P-42 Filin, senjata rahasia Rusia yang unik:

1. Cara Kerja 

Senjata ini menggunakan radiasi terarah yang intens untuk menonaktifkan sementara pandangan visual target sehingga menimbulkan kebutaan kilat. Berdasakan laporan The Week, juru bicara produsen senjata Rossiyskaya Elektronika menjelaskan, senjatanya bisa menghilangkan kesempatan lawan untuk memberikan tembakan akurat atau melacak transfer pasukan tempur.

2. Kemampuan

Rossiyskaya Elektronika juga menjelaskan, nama Filin diambil dari bahasa setempat yang artinya Burung Hantu Elang. Pembuatan senjata yang memiliki sistem elektrooptik ini bertujuan untuk mengganggu penglihatan musuh, terutama pada malam hari. Di samping itu, dapat mencegah musuh melakukan serangan.

Senjata ini mampu memancarkan cahaya menyilaukan seperti strobe yang disebut-sebut dapat menimbulkan halusinasi optik tertentu pada pihak lawan. Cahaya ini juga dapat membuat perangkat sistem penglihatan malam (NVG), inframerah, laser, maupun rudal antitank dengan jarak 5 kilometer, tidak berkutik.

3. Efek

5P-42 Filin mulai dipasang pada kapal perang Laksamana Gorshkov dan Laksamana Kasatonov untuk diuji coba untuk mengurangi kemampuan target. Hasilnya, relawan yang menggunakan senapan runduk dan senapan mesin mengalami kesulitan dalam membidik. Tidak hanya itu, 45 persen relawan mengalami pusing, mual, serta kebingungan. Sedangkan 20 persen mengaku mengalami halusinasi. 

4. Bukan Teknologi Baru

Teknologi yang digunakan Filin 5P-42 ternyata bukan hal baru. Senjata yang mengganggu sistem penglihatan serupa telah digunakan sebelum Perang Dunia II. Inggris pernah menggunakan senjata rahasia serupa yang diberi nama Canal Defence Light (CDL). Dari segi kegunaan, CDL mirip dengan Filin 5P-42.

5. Tidak Mematikan

Meskipun efek yang diberikan terdengar mengerikan, yakni dapat membuat orang buta dan halusinasi, Filin 5P-42 termasuk dalam perangkat militer non-mematikan. Sebab, 5P-42 Filin tidak bersifat destruktif dan kerusakan fisik. Senjata ini hanya mengganggu penglihatan musuh agar serangan tidak akurat.

Editor: Anton Suhartono

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut