Merkel: Jerman Harus Bertindak Jika Senjata Kimia Dipakai saat Perang
Kamis, 13 September 2018 - 09:27:00 WIB
BERLIN, iNews.id - Kanselir Jerman Angela Merkel menyatakan Jerman siap bertindak jika senjata kimia digunakan di zona-zona perang.
Pernyataannya ini muncul di tengah sistuasi negaranya yang memperdebatkan kemungkinan untuk terlibat dalam konflik di Suriah.
Kepada parlemen, Merkel menegaskan sikap tidak peduli saat senjata kimia digunakan serta tidak dipatuhinya konvensi-konvensi internasional bukanlah jawaban yang seharusnya diberikan oleh Jerman.
Warga Jerman sendiri secara umum menentang keterlibatan negara itu dalam misi-misi tempur.
Mitra koalisi junior Merkel, Partai Sosial Demokrat, secara tegas menolak keterlibatan negara itu dalam perang di Suriah.