Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Trump Melunak Ingin Bantu Zohran Mamdani Bangun New York, tapi...
Advertisement . Scroll to see content

Militer AS Tinjau Ulang Strategi Menghadapi China, Bentuk Tim Khusus

Kamis, 11 Februari 2021 - 07:31:00 WIB
Militer AS Tinjau Ulang Strategi Menghadapi China, Bentuk Tim Khusus
Joe Biden (Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

WASHINGTON, iNews.id - Departemen Pertahanan Amerika Serikat akan meninjau ulang strategi terhadap China, termasuk di bidang intelijen, teknologi, serta jejak militer AS.

Di masa pemerintahan Donald Trump, Pentagon memasukkan China sebagai prioritas utama yang harus diwaspadai. Menteri Pertahanan Lloyd Austin mengisyaratkan akan terus melanjutkan pendekatan itu, namun melalui pengkajian lebih dalam.

Presiden Joe Biden saat berkunjung ke Pentagon pada Rabu (10/2/2021) mengatakan, Austin memberinya pengarahan mengenai tim satuan tugas baru yang akan meninjau strategi militer terhadap China.

Biden mengatakan, isu China serta masalah terkait lainnya membutuhkan kerja sama badan-badan pemerintah, termasuk dukungan dari Partai Demokrat dan Republik di Kongres.

"Begitulah cara kita menghadapi tantangan China," kata Biden, yang turut didampingi Wakil Presiden Kamala Harris, seperti dikutip dari Reuters, Kamis (11/2/2021).

Sementara itu seorang pejabat AS mengatakan, satuan tugas Pentagon yang meninjau strategi terhadap China beranggotakan 15 orang. Mereka akan memberikan rekomendasi dalam 6 bulan.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut