Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Anggota Parlemen Israel Nyaris Baku Hantam Bahas RUU Hukuman Mati bagi Tahanan Palestina
Advertisement . Scroll to see content

Miris! Anak-Anak Gaza Kelaparan Ekstrem, Makan Baterai dan Koin karena Dikira Permen

Selasa, 14 Mei 2024 - 17:32:00 WIB
Miris! Anak-Anak Gaza Kelaparan Ekstrem, Makan Baterai dan Koin karena Dikira Permen
Anak-anak di Gaza mengalami kelaparan ekstrem, makan baterai kecil, koin, dan kerikil karena dikira permen (Foto: Instagram)
Advertisement . Scroll to see content

GAZA, iNews.id - Anak-anak di Jalur Gaza, Palestina, mengalami kelaparan ekstrem. Sampai-sampai baterai ukuran kecil pun ditelan karena dikira permen.

Kisah tersebut diungkap seorang dokter relawan asal Oman, Khaled Al Shamousi, yang bekerja di sebuah rumah sakit di Gaza. Shamousi menangani beberapa kasus pasien anak yang menelan benda logam seperti baterai kecil, koin, bahkan batu kerikil.

Menurut Shamousi, sebagaimana dilaporkan RT Arab, anak-anak di Gaza mengalami kelaparan ekstrem. Mereka mengonsumsi apa pun yang ditemukan di jalan.

"Dr Khaled Al Shamousi menjelaskan, anak tersebut menelan sepotong logam yang tersangkut di kerongkongan. Dia menunjukkan foto rontgen dada gadis kecil lalu berkomentar, 'Anak-anak Gaza memakan koin, kerikil, dan baterai kecil karena kelaparan yang luar biasa. Ini adalah salah satunya. Dia berumur 8 tahun. Dia menelan sepotong logam dan tersangkut di kerongkongan," demikian laporan RT Arab di media sosial X.

Shamousi juga mengunggah video di ruang operasi saat menangani pasien seorang anak. Dia mengeluarkan baterai kecil dari tubuh anak tersebut melalui mulut.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut