Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Dampak Perang Gaza: Kampus Eropa Balik Badan, Tolak Kolaborasi dengan Israel
Advertisement . Scroll to see content

Misi Kapal Freedom Flotilla Dekati Berjarak 277 Km dari Gaza, Siap Hadapi Serangan Israel

Rabu, 08 Oktober 2025 - 06:26:00 WIB
Misi Kapal Freedom Flotilla Dekati Berjarak 277 Km dari Gaza, Siap Hadapi Serangan Israel
Kapal-kapal misi kemanusiaan Freedom Flotilla Coalition (FFC) sudah berada 277 km dari pantai Gaza (Foto: Anadolu)
Advertisement . Scroll to see content

ISTANBUL, iNews.id - Kapal kemanusiaan Palestina di bawah Freedom Flotilla Coalition (FFC) sudah berada 277 kilometer dari pantai Jalur Gaza. Ini berarti armada yang terdiri atas sembilan kapal itu semakin mendekati perairan saat Israel menyerang misi Global Sumud Flotilla (GSF) pekan lalu.

Penyelenggara misi FFC bernama "Thousand Madleens" itu menyatakan kapal-kapalnya telah mendekati zona merah seraya meminta dukungan internasional.

“Armada kami kini berada dalam jarak 150 mil laut dari pantai Gaza, mendekati zona di mana misi-misi FFC Global Sumud Flotilla sebelumnya menghadapi serangan Israel,” bunyi pernyataan FFC, dalam pernyataan di Telegram, dikutip Rabu (8/10/2025).

Sekitar 100 orang berada di dalam konvoi sembilan kapal untuk menembus blokade Israel di Gaza.

Sejak didirikan pada 2008, FFC telah meluncurkan puluhan misi bertujuan untuk mengirim bantuan ke Gaza serta menarik perhatian global atas krisis kemanusiaan di kantong wilayah yang dikepung Israel itu.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut