Misterius, Jurnalis dan Pakar Pribumi Hilang di Wilayah Terpencil Amazon
Univaja menambahkan, keduanya telah diancam selama perjalanan pelaporan mereka saat ini. Mereka menghilang saat kembali dari perjalanan dua hari ke wilayah Danau Jaburu. Di wilayah itu, Phillips mewawancarai penduduk asli setempat.
Phillips sedang menulis buku tentang pelestarian Amazon dengan dukungan dari Alicia Patterson Foundation. Dia mendapat beasiswa selama setahun untuk pelaporan lingkungan.
Tempat menghilangnya mereka merupakan jalur akses utama dari dan menuju Vale do Javari. Beberapa ribu penduduk asli tinggal di puluhan desa. Orang-orang di daerah itu mengatakan bahwa sangat tidak mungkin mereka tersesat di sektor itu.
"Dia adalah jurnalis yang berhati-hati, dengan pengetahuan yang mengesankan tentang kompleksitas krisis lingkungan Brasil," kata Direktur Eksekutif Yayasan Alicia Patterson, Margaret Engel.
Jaksa penuntut umum federal Brasil mengatakan dalam sebuah pernyataan, pihaknya telah membuka penyelidikan dan memobilisasi Polisi Federal, polisi sipil negara bagian Amazonas, garda nasional dan angkatan laut. Mereka akan berkoordinasi untuk melakukan upaya pencarian.
Editor: Umaya Khusniah