Model Seksi Ini Dikecam karena Pose di Reruntuhan Bangunan untuk Kampanye Kesadaran Gempa
“Negara kita, sayangnya adalah negara yang mengalami kerugian besar akibat gempa bumi. Atas alasan ini, saya menyatakan ikut serta dalam kampanye tanggung jawab sosial, mempercepat transformasi perkotaan dan menciptakan kesadaran, terutama untuk gempa yang diperkirakan akan terjadi di Istanbul," katanya.
Esen bukan baru kali ini mengalami masalah. Pada 2017, mahkota ratu kecantikannya dicopot setelah mengunggah cuitan bahwa darah menstruasinya mewakili para korban tewas dalam kudeta militer yang gagal untuk menjatuhkan Presiden Recep Tayyip Erdogan pada 2016.
“Saya haid di pagi hari 15 Juli. Saya menandai hari dengan darah ini sebagai representasi darah para martir," katanya, dalam cuitan.
Editor: Anton Suhartono