Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : KNKT Selidiki KA Purwojaya Anjlok di Bekasi, Apa Penyebabnya?
Advertisement . Scroll to see content

Ngeri! Kereta Anjlok hingga Terguling di Jerman, 3 Orang Tewas

Senin, 28 Juli 2025 - 13:53:00 WIB
Ngeri! Kereta Anjlok hingga Terguling di Jerman, 3 Orang Tewas
Kereta anjlok di Jerman menewaskan tiga orang (Foto: dpa via AP)
Advertisement . Scroll to see content

Kanselir Jerman Friedrich Merz menyampaikan belasungkawa kepada keluarga korban tewas.

Dia juga telah berkomunikasi dengan menteri dalam negeri dan menteri perhubungan, meminta mereka untuk memberikan semua bantuan yang dibutuhkan layanan darurat.

Rekaman video di lokasi kecelakaan menunjukkan gerbong kereta berwarna kuning dan abu-abu tergeletak miring. Petugas pemadam kebakaran dan layanan darurat berusaha menyelamatkan para penumpang.

Transportasi Jerman sering dikritik penumpang karena infrastrukturnya yang ketinggalan zaman, sehingga para penumpang sering mengalami keterlambatan dan berbagai masalah teknis.

Pada Juni 2022, sebuah kereta tergelincir di dekat resor Alpen Bavaria, menewaskan empat orang dan melukai puluhan lainnya.

Kecelakaan kereta paling mematikan di Jerman terjadi pada 1998. Sebuah kereta berkecepatan tinggi yang dioperasikan perusahaan pemerintah Deutsche Bahn tergelincir di Eschede, Niedersachsen, menewaskan 101 orang.

Editor: Anton Suhartono

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut