OSLO, iNews.id — Seorang pria bersenjatakan busur dan anak panah mengamuk di luar Kota Oslo, Norwegia, Rabu (13/10/2021). Akibat ulahnya, 5 orang tewas dan dua lainnya terluka.
Teror yang dilakukan pria itu pun dianggap sebagai serangan paling mematikan di Norwegia dalam satu dekade. Polisi mengatakan, mereka telah menahan seorang tersangka setelah serangan di Kota Kongsberg itu. Kota itu berpenduduk 26.000 jiwa dan berjarak sekitar 80,5 km sebelah barat daya Oslo.
6 Negara yang Melarang Anak-anak Menggunakan Media Sosial
“Insiden itu membuat kita semua terguncang. Berita itu menakutkan. Saya memahami bahwa masyarakat menjadi takut,” ungkap Perdana Menteri Erna Solberg, dikutip Reuters, Kamis (14/10/2021) WIB.
Pihak berwenang mengatakan mereka belum menetapkan motif dari tersangka. “Saya tekankan bahwa kita tidak tahu apakah itu teror atau bukan,” ujar Solberg.
Teroris Pembakar Masjid dan Penyerang Sinagoge Dihukum Penjara Seumur Hidup
Seorang pejabat polisi setempat, Oyvind Aas mengatakan, penyelidik belum menemukan indikasi keterilibatan orang lain yang membantu tersangka dalam melakukan aksinya. “Informasi yang kami miliki saat ini, orang tersebut beraksi sendirian,” katanya kepada wartawan.
Sempat Keberatan KKB Dicap Teroris, Komnas HAM Akui Label Itu Sudah Layak
Serangan dimulai tak lama setelah pukul 18.00 waktu setempat. Ketika itu, penyerang mulai berjalan melalui pusat kota. Warga pun panik dan mencari perlindungan di dalam bangunan yang ada di sekitar mereka. Setengah jam kemudian, kata polisi, tersangka ditangkap.
Serangan di Hari Rabu itu terjadi hanya beberapa bulan setelah Norwegia memperingati insiden pembantaian massal yang terjadi pada Juli 2011. Kala itu, seorang ekstremis sayap kanan bernama Anders Breivik meledakkan bom di Oslo dan kemudian mengamuk dengan menembaki orang-orang di pulau kecil Utoya. Puluhan orang terbunuh dalam peristiwa memilukan itu.
Taliban Eksekusi Pemimpin ISIS-K, Bukti Afghanistan Perangi Teroris
Editor: Ahmad Islamy Jamil
- Sumatra
- Jawa
- Kalimantan
- Sulawesi
- Papua
- Kepulauan Nusa Tenggara
- Kepulauan Maluku