PBB Tuduh Pangeran MBS Terlibat Pembunuhan Khashoggi, Arab Saudi Murka
Pelapor khusus PBB itu meminta Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres untuk meluncurkan penyelidikan kriminal internasional formal untuk kasus tersebut.
Arab Saudi berulang kali membantah keterlibatan putra Raja Salman bin Abdulaziz Al Saud dalam kasus pembunuhan wartawan itu.
Sejak kasus ini mencuat, para pejabat Saudi awalnya membantah Khashoggi dibunuh di konsulat dengan mengklaim jurnalis pembangkang itu sudah meninggalkan konsulat pada hari yang sama ketika dia datang.
Pihak kerajaan lantas mengubah narasinya beberapa kali sebelum kemudian mengakui bahwa wartawan itu terbunuh dan menyalahkan agen intelijen "nakal" Saudi.
Jaksa penuntut umum Saudi sudah mengadili 11 tersangka yang tidak disebutkan namanya pada November lalu, termasuk lima yang diancam hukuman mati atas tuduhan memerintahkan dan melakukan kejahatan.