Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Bukti Hamas Kian Canggih Hadapi Israel, Gunakan Tipuan Militer Mirip Operasi Khusus
Advertisement . Scroll to see content

Pemimpin Tertinggi Iran Puji Tentara Serang Israel: Kita Tunjukkan Tekad Kuat!

Minggu, 21 April 2024 - 18:45:00 WIB
Pemimpin Tertinggi Iran Puji Tentara Serang Israel: Kita Tunjukkan Tekad Kuat!
Ayatollah Ali Khamenei berterima kasih kepada angkatan bersenjatanya atas serangan ratusan rudal dan drone ke Israel pada 13 April (Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

DUBAI, iNews.id - Pemimpin Tertinggi Iran Ali Khamenei berterima kasih kepada angkatan bersenjata negaranya atas serangan ke Israel pada 13 dan 14 April lalu. Serangan itu merupakan pembalasan atas gempuran Israel ke kantor konsulat Iran di Damaskus, Suriah, yang menewaskan 12 orang termasuk tujuh perwira Garda Revolusi Iran.

Khamenei mendesak para tentara untuk terus menerus melakukan inovasi militer serta mempelajari taktik musuh.

“Berapa banyak rudal yang diluncurkan dan berapa banyak yang mengenai sasaran bukanlah pertanyaan utama, yang terpenting Iran menunjukkan tekadnya yang kuat selama operasi itu,” kata Khamenei, dikutip dari Reuters, Minggu (21/4/2024).

Iran meluncurkan 320 rudal dan drone dalam serangan selama 5 jam itu. Sebagian besar rudal dan drone mampu ditembak jatuh sebelum mengenai target dengan bantuan militer Amerika Serikat, Inggris, Prancis, maupun Yordania.

Setelah itu para pejabat militer dan pemerintah Iran menegaskan serangan tersebut merupakan pembalasan dan telah usai. Tak ada serangan lanjutan setelahnya kecuali Israel merespons dengan menyerang balik.

Para pengamat menilai, serangan Iran tersebut sebatas bentuk unjuk kekuatan, bukan berniat untuk merusak. Iran telah memberi tahu negara-negara tetangga serta AS mengenai serangan itu setidaknya 3 hari sebelum serangan.

Israel membalas serangan tersebut pada Jumat (19/4/2024) menggunakan drone, termasuk ke Kota Isfahan. Namun Iran meremehkan serangan menggunakan drone kecil itu karena tak dilakukan dari luar negeri, melainkan dari dalam. Teheran juga menegaskan tak akan membalas serangan tersebut.

Editor: Anton Suhartono

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut