Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : KPK Pamerkan Tumpukan Uang Rp300 Miliar: Bentuk Transparansi
Advertisement . Scroll to see content

Pemkot di Jepang Salah Transfer Uang Rp5,2 Miliar ke Warga, Ternyata Dipakai Judi

Rabu, 18 Mei 2022 - 21:47:00 WIB
Pemkot di Jepang Salah Transfer Uang Rp5,2 Miliar ke Warga, Ternyata Dipakai Judi
Seorang pria di Jepang mendapat kiriman uang salah transfer Rp5,2 miliar dari pemerintah kota (Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

TOKYO, iNews.id - Seorang pria di Kota Abu, Prefektur Yamaguchi, Jepang mendapat kiriman uang tak terduga dari pemerintah kota, yakni sebesar 46,3 juta yen atau sekitar Rp5,2 miliar. Uang itu merupakan dana bantuan Covid-19 yang salah transfer.

Kasus ini membuat heboh Jepang memaksa wali kota Abu meminta maaf kepada publik. Namun masalah tak berhenti sampai di situ. Warga yang menerima uang tersebut, seorang pria 24 tahun, tak bisa mengembalikan uang tersebut karena sudah mentransfernya ke pihak lain untuk judi.

Pria itu mengaku telah menggunakan seluruhnya untuk judi online di situs web kasino luar negeri.

Pengacara pria itu mengatakan akan mengupayakan penyelesaian melalui pengadilan, yakni membayar dengan menyicil.

Kliennya memindahkan uang dari rekeningnya menggunakan ponsel. Dia diketahui tinggal seorang diri, sehingga tidak ada orang lain yang diyakini terlibat dalam kasus ini.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut