Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Cerita Ngerinya Penikaman di Kereta Inggris, Pelaku Ayunkan Pisau Besar ke Banyak Penumpang
Advertisement . Scroll to see content

Penikaman Massal di Birmingham Inggris, Beberapa Orang Luka

Minggu, 06 September 2020 - 13:32:00 WIB
Penikaman Massal di Birmingham Inggris, Beberapa Orang Luka
Penikaman massal di Birmingham, Inggris, menyebabkan beberapa orang luka (Foto: AFP)
Advertisement . Scroll to see content

BIRMINGHAM, iNews.id - Penikaman massal terjadi di Birmingham, Inggris, Minggu (6/9/2020) dini hari. Kepolisian Inggris mengumumkan kejadian ini sebagai peristiwa besar.

Beberapa orang mengalami luka setelah ditikam di kota terbesar kedua Inggris itu. Jumlah pelaku belum bisa dipastikan.

"Kami dapat memastikan sekitar pukul 00.30 hari ini mendapat laporan penikaman di pusat kota Birmingham," demikian pernyataan Kepolisian West Midlands, seperti dilaporkan kembali AFP.

Sejumlah penikaman juga terjadi di lokasi lain masih di kota yang sama, tidak lama setelah peristiwa pertama sehingga petugas mengategorikannya sebagai peristiwa besar.

"Kami mengetahui sejumlah orang luka, tapi saat ini tidak dalam posisi untuk mengatakan seberapa banyak serta seberapa serius," kata polisi.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut