Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Israel Mata-matai Tentaranya, Cek Akun Media Sosial dengan Kecerdasan Buatan
Advertisement . Scroll to see content

PM Pakistan Imran Khan Dikecam karena Menyebut Osama bin Laden Mati Syahid

Jumat, 26 Juni 2020 - 05:42:00 WIB
PM Pakistan Imran Khan Dikecam karena Menyebut Osama bin Laden Mati Syahid
Imran Khan (Foto: AFP)
Advertisement . Scroll to see content

ISLAMABAD, iNews.id - Perdana Menteri Pakistan Imran Khan dikecam karena menyebut mantan pemimpin Al Qaeda Osama bin Laden mati syahid.

Osama tewas dalam serangan pasukan khusus Angkatan Laut Amerika Serikat (AS) di Abbottabad, Pakistan, pada 2 Mei 2011.

Pernyataan tersebut disampaikan Khan di parlemen. Saat itu dia menggambarkan sejarah permasalahan hubungan Pakistan dengan AS sejak tewasnya Osama.

"AS datang ke Abbottabad dan membunuh Osama bin Laden. Dia syahid," kata Khan, dikutip dari AFP, Jumat (26/6/2020).

Setelah pidato yang juga disiarkan di televisi itu, Khan menghadapi kecaman dari tokoh oposisi dan pengamat.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut