Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Israel Sita 1,8 Juta Meter Persegi Lahan Palestina, Warga Hanya Diberi Waktu 14 Hari
Advertisement . Scroll to see content

PM Spanyol Sanchez: Israel Negara Genosida!

Kamis, 15 Mei 2025 - 14:19:00 WIB
PM Spanyol Sanchez: Israel Negara Genosida!
Pedro Sanchez menyebut Israel sebagai negara genosida (Foto:AP)
Advertisement . Scroll to see content

MADRID, iNews.id - Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez menyebut dengan terang-terangan Israel sebagai negara genosida. Bahkan pernyataan itu disampaikan Sanchez kepada anggota parlemen, Rabu (14/5/2025). 

Dalam sesi tanya jawab parlemen Madrid, Sanchez ditanya oleh politikus oposisi Gabriel Rufian. Dia dituduh terus mempertahankan hubungan dagang dengan Israel meskipun negara Yahudi itu melakukan praktik genosida di Gaza.

"Saya ingin menjelaskan satu hal di sini, Bapak Rufian. Kami tidak berbisnis dengan negara genosida," kata Sanchez, seperti dikutip dari Anadolu, Kamis (15/5/2025).

Ini merupakan kali pertama Sanchez menggunakan istilah genosida terhadap Israel. Frase yang sama juga sering digunakan para politisi dari mitra koalisinya, Partai Sumar.

Pemimpin Sumar dan Wakil Perdana Menteri Yolanda Diaz berulang kali menuduh Israel melakukan praktik genosida seraya menyerukan pembekuan hubungan dagang dengan Israel.

Sementara itu Israel memanggil Duta Besar Spanyol di Madrid Ana Salomon​​​​​​​. Dia diminta hadir ke Kementerian Luar Negeri Israel hari ini setelah Sanchez membuat pernyataan tersebut.

"Menyusul pernyataan keras yang dibuat Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez, Duta Besar Spanyol untuk Israel telah dipanggil untuk mendapat teguran di Kementerian Luar Negeri di Yerusalem," bunyi pernyataan.

Serangan Israel ke Gaza telah menewaskan hampir 53.000 orang sejak pecahnya perang pada 7 Oktober 2023, sebagian besar perempuan dan anak-anak.

Editor: Anton Suhartono

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut