Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Rusia: Pernyataan Trump soal Uji Coba Nuklir AS Sangat Jelas, Tak Ambigu
Advertisement . Scroll to see content

Presiden Jokowi: Stop The War!

Rabu, 16 November 2022 - 12:51:00 WIB
Presiden Jokowi: Stop The War!
Presiden Joko Widodo mengulangi seruan untuk menghentikan perang (Foto: Dian Kusumo/MPI)
Advertisement . Scroll to see content

NUSA DUA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali mengulangi seruan untuk menghentikan perang. Penegasan itu disampaikan Presiden saat membuka sesi ketiga kelompok kerja KTT G20 yang membahas transformasi digital, Rabu (16/11/2022) di Nusa Dua, Bali.

"Stop the war, saya ulangi stop the war!" kata Presiden, sebelum menjabarkan pentingnya perdamaian bagi pemulihan ekonomi, termasuk tranformasi digital.

Presiden Jokowi menegaskan tidak ada negara yang diuntungkan dalam perang. Sebaliknya, perang hanya membawa kesengsaraan rakyat di negara-negara yang terlibat.

"Banyak hal yang dipertaruhkan, perang hanya menyengsarakan rakyat, pemulihan ekonomi dunia tidak akan terjadi jika situasi tidak membaik," kata Jokowi.

Presiden menegaskan, para pemimpin anggota G20 memiliki tanggung jawab untuk menjamin stabilitas global.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut