Presiden Somalia Mohamud Peringatkan Israel soal Pengakuan Negara Somaliland
“Somalia tidak berbatasan dengan Palestina,” katanya, seraya menambahkan pemindahan paksa akan didorong oleh kebijakan Israel, bukan realitas regional.
Mohamud menyebut Israel hanya bermimpin memindahkan warga Palestina seraya menegaskan tidak akan pernah menjadi kenyataan.
Dia melanjutkan, pengakuan Israel atas Somaliland merupakan ancaman paling serius yang dihadapi Somalia dalam beberapa tahun terakhir, bahkan melampaui perjuangan panjang negaranya melawan terorisme. Meski tetap mengedepankan dialog sebagai pilihan utama, Mohamud tidak mengesampingkan penggunaan kekuatan militer jika keamanan nasional terancam.
Pemerintah akan melakukan semua langkah yang diperlukan guna melawan gangguan terhadap kedaulatan Somalia.
Editor: Anton Suhartono