Presiden Zelensky Pecat 2 Pejabat Tinggi Ukraina karena Tuduhan Bekerja Sama dengan Rusia
"Serangkaian kejahatan terhadap fondasi keamanan nasional negara seperti itu menimbulkan pertanyaan yang sangat serius bagi para pemimpin terkait," kata Zelensky.
Dalam pidato malamnya, Zelensky mencatat penangkapan yang terjadi baru-baru ini atas dugaan pengkhianatan mantan kepala SBU yang mengawasi wilayah Krimea.
"Bukti yang cukup telah dikumpulkan untuk melaporkan orang ini atas dugaan makar. Semua kegiatan kriminalnya didokumentasikan," katanya.
Bakanov ditunjuk untuk mengepalai SBU pada 2019. Dia menjadi salah satu dari sederet wajah baru yang menjadi terkenal setelah Zelensky memenangkan pemilihan awal tahun itu.
Zelensky juga menunjuk Oleksiy Symonenko sebagai jaksa agung baru dalam perintah eksekutif terpisah yang juga dipublikasikan di situs presiden.
Editor: Umaya Khusniah