Pria Tikam Pengunjung Supermarket di China gegara Masalah Ekonomi, 3 Orang Tewas 15 Luka
Selasa, 01 Oktober 2024 - 14:20:00 WIB
Meski demikian pembicaraan mengenai kejadian tersebut tak ramai di media sosial. Pihak berwenang China tampaknya menyensor pembahasan mengenai serangan tersebut di media sosial sehingga tak menimbulkan kepanikan.
Supermarket itu tetap dibuka untuk umum pada Selasa meski dengan pengamanan tambahan.
Bulan lalu, seorang siswa Jepang berusia 10 tahun meninggal setelah ditikam di dekat sekolahnya di China. Kemudian pada Juni, empat instruktur perguruan tinggi AS ditikam di taman umum Kota Jilin. Lalu pada Mei, seorang pria menikam dua orang hingga tewas dan melukai 21 lainnya di sebuah rumah sakit Provinsi Yunnan.
Editor: Anton Suhartono