Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kebakaran di Tanjung Duren Jakbar, Kontrakan 3 Lantai Ludes Dilahap Api
Advertisement . Scroll to see content

Rumah Mewah Seharga Rp110 Miliar Ludes Terbakar, Model Inggris Tulis Pesan Begini

Senin, 18 Maret 2024 - 22:08:00 WIB
Rumah Mewah Seharga Rp110 Miliar Ludes Terbakar, Model Inggris Tulis Pesan Begini
Pemandangan dari udara rumah mewah milik model sekaligus aktris Cara Delevingne yang terbakar di Los Angeles, AS, Jumat (15/3/2024). (Foto: AP)
Advertisement . Scroll to see content

LOS ANGELES, iNews.id – Rumah milik Cara Delevingne di Los Angeles, Amerika Serikat, musnah dalam kebakaran besar pada Jumat (15/3/2024) lalu. Properti mewah bernilai jutaan dolar itu pun berubah jadi abu dan arang dalam sekejap.

Untungnya pada saat kejadian, aktris sekaligus model Inggris tersebut tidak sedang berada di sana. Akan tetapi, ada dua orang—serta kucing-kucing milik Delevingne—di rumah pada saat itu. Syukurlah, semuanya lolos dari amukan api tanpa cedera serius.

“Hatiku hancur hari ini. Aku tidak menyangka. Hidup bisa berubah dalam sekejap mata, jadi hargai apa yang kamu miliki,” tulis Delevingne di Instagram.

“Terima kasih dari lubuk hatiku yang terdalam kepada semua petugas pemadam kebakaran dan orang-orang yang telah membantu,” ungkap perempuan berusia 31 tahun itu lagi.

Delevingne membeli rumah mewah dengan empat kamar tidur seluas 750 meter persegi itu pada 2019 seharga 7 juta dolar AS atau lebih dari Rp101 miliar untuk kurs saat itu (sekitar Rp110 miliar untuk kurs hari ini).

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut