Rumah Penitipan Anak Terbakar, 4 Orang Tewas termasuk 2 Anak Kecil
SANTIAGO, iNews.id – Sebuah rumah penitipan anak di Cile terbakar, Selasa (16/11/2021) malam waktu setempat. Akibatnya, empat orang tewas, termasuk dua anak kecil.
Kebakaran itu terjadi di Kota Talca, yang berjarak kurang lebih 255 km dari ibu kota Cile, Santiago. Kejadian pada pukul 22.00, ketika sebagian orang sudah terlelap saat api menjalar ke bangunan tersebut.
Petugas pemadam kebakaran (damkar) terus berusaha untuk memadamkan api dan mencari orang-orang yang masih terperangkap di dalam api. Pihak berwenang mengatakan, mereka sudah berusaha untuk mengevakuasi semua orang yang ada di dalam rumah penitipan tersebut.
The Sun melansir, sebuah video yang tersebar di media sosial menunjukkan bangunan tersebut hampir habis dilalap api. Atap bangunan yang sudah habis terbakar hanya menyisakan fondasi dan tembok rumah saja.