Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Putin Ungkap Kelebihan Drone Torpedo Nuklir Poseidon, Melaju Lebih Cepat dari Kapal Perang
Advertisement . Scroll to see content

Rusia Dilaporkan Hujani Ukraina dengan Puluhan Rudal, 36 Orang Tewas

Senin, 08 Juli 2024 - 22:43:00 WIB
Rusia Dilaporkan Hujani Ukraina dengan Puluhan Rudal, 36 Orang Tewas
Asap mengepul di atas Kota Kiev, Ukraina, menyusul serangan rudal Rusia, beberapa bulan lalu. (Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

Sebanyak 21 orang dilaporkan tewas di Kiev dan 65 lainnya terluka dalam tembakan rudal utama dan serangan lain yang terjadi dua jam kemudian. Disebutkan pula bahwa puing-puing dari rudal terakhir menghantam rumah sakit lain di Kiev, menewaskan tujuh orang.

Di Kryvyi Rih, 11 orang dipastikan tewas dan 47 lainnya terluka, menurut layanan darurat setempat. Tiga orang tewas di Kota Pokrovsk, setelah rudal menghantam fasilitas industri, kata gubernur setempat. Satu orang juga tewas di kota Dnipro.

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mengatakan, pihaknya akan membalas dan meminta para sekutu Kiev di Barat untuk memberikan tanggapan tegas terhadap serangan tersebut.

“Kami akan melakukan pembalasan terhadap orang-orang ini, kami pasti akan memberikan respons yang kuat dari pihak kami kepada Rusia,” katanya. 

Kementerian Pertahanan Rusia mengklaim pasukannya melakukan serangan terhadap sasaran industri pertahanan dan pangkalan penerbangan di Ukraina. Moskow berulang kali membantah menyasar warga sipil dan infrastruktur sipil, meskipun serangannya telah menewaskan ribuan warga sipil sejak melancarkan agresi militer ke negeri tetangganya itu pada Februari 2022.

Editor: Ahmad Islamy Jamil

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut