Rusia Gelar Latihan Perang Dekat Ukraina, NATO: Eropa dalam Situasi Bahaya!
"NATO bukanlah ancaman bagi Rusia, tapi kita harus bersiap untuk kemungkinan terburuk sambil tetap berkomitmen kuat mengupayakan solusi politik," katanya.
Dia menegaskan Rusia memiliki dua pilihan, memilih solusi diplomatik untuk menyelesaikan krisis Ukraina atau menghadapi sanksi ekonomi dari Barat serta peningkatan kehadiran militer NATO di negara-negara aliansi itu.
"Rusia punya pilihan, mereka bisa memilih solusi diplomatik dan kami siap untuk duduk, tapi jika memilih konfrontasi, mereka akan membayar dengan harga yang lebih mahal. Akan ada sanksi ekonomi. Akan ada peningkatan kehadiran militer NATO di bagian timur aliansi, dan Inggris benar-benar merupakan bagian penting dari itu," tuturnya.
Editor: Anton Suhartono