Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Trump Masih Yakin Arab Saudi Akan Berdamai dengan Israel
Advertisement . Scroll to see content

Rusia: Total 8 Unit Rudal S-300 Dikirim untuk Lindungi Suriah

Jumat, 28 September 2018 - 12:30:00 WIB
Rusia: Total 8 Unit Rudal S-300 Dikirim untuk Lindungi Suriah
Sistem rudal pertahanan S-300 Rusia. (Foto: Deutsche Welle)
Advertisement . Scroll to see content

MOSKOW, iNews.id - Rusia akan memasok setidaknya delapan sistem rudal pertahanan S-300 ke Suriah untuk melindungi negara pimpinan Bashar Al Assad tersebut. Empat unit di antaranya akan dikirim dalam waktu dua pekan ini.

Dilaporkan surat Rusia, Kommersant, enam hingga delapan baterai sistem rudal S-300 akan dikirim kemudian setelah empat unit pertama dikerahkan ke Suriah.

Pasokan pertama senjata pertahanan canggih Rusia itu akan disebar ke wilayah Provinsi Latakia. Sisanya akan ditempatkan di seluruh negeri.

Keputusan Rusia memasok senjata pertahanan kepada sekutunya, Suriah, diambil setelah pesawat intainya, Il-20, secara tak sengaja ditembak jatuh oleh rudal S-200 Suriah di Latakia pada 17 September 2018.

Insiden itu terjadi saat rudal Suriah merespons serangan empat jet tempur F-16 Israel dan menyebabkan 15 tentara Rusia tewas.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut