Rusia Usir 9 Diplomat Finlandia, Tutup Kantor Konsulat
MOSKOW, iNews.id - Rusia mengusir sembilan diplomat Finlandia, Kamis (6/7/2023) sebagai pembalasan atas kebijakan serupa. Bulan lalu Finlandia mengusir sembilan diplomat Rusia atas tuduhan melakukan kegiatan intelijen.
Kementerian Luar Negeri (Kemlu) Rusia menyatakan, kantor konsulat Finlandia di St Petersburg juga ditutup dengan alasan menjalankan kebijakan konfrontatif terhadap pemerintah.
Dijelaskan, masuknya Finlandia ke NATO bisa menimbulkan ancaman bagi keamanan nasional Rusia. Selain itu Finlandia terus mendorong Ukraina dalam memerangi Rusia.
“Tercatat, parameter masuknya Finlandia ke NATO yang saat ini dibahas menimbulkan ancaman bagi keamanan Federasi Rusia dan mendorong rezim Kiev untuk berperang, memasoknya dengan senjata (buatan) Barat merupakan tindakan yang jelas-jelas bermusuhan terhadap negara kita,” bunyi pernyataan Kemlu Rusia, seperti dilaporkan kembali Reuters.
Presiden Finlandia Sauli Niinisto menyebut sikap Rusia terhadap negaranya yang keras tidak sepadan. Pemerintah, kata dia, sedang mempersiapkan penutupan konsulat Rusia di Turku.
Editor: Anton Suhartono