Selain AS, Kanada juga Deteksi Balon Pengintai di Wilayahnya
OTTAWA, iNews.id - Kementerian Pertahanan Kanada mendeteksi 'balon pengintai ketinggian tinggi' atau high-altitude surveillance balloon di wilayahnya. Pihaknya juga terus memantau adanya kemungkinan insiden serupa terjadi di Kanada seperti yang terjadi di Amerika Serikat (AS) sebelumnya.
"Balon pengintai ketinggian tinggi terdeteksi dan pergerakannya dilacak secara aktif oleh NORAD. Warga Kanada aman dan Kanada mengambil langkah-langkah untuk memastikan keamanan wilayah udaranya, termasuk pemantauan potensi insiden kedua," katanya dalam sebuah pernyataan, Kamis (2/1/2023).
Sayangnya, pemerintah Kanada tak memberi penjelasan lebih lanjut terkait kasus ini.
Sebelumnya, balon mata-mata China terlacak terbang di bagian utara AS. Pihak berwenang pun sempat mempertimbangkan untuk menembak jatuh objek tersebut.
“Pemerintah Amerika Serikat telah mendeteksi dan melacak balon pengintai di ketinggian tinggi yang berada di atas daratan Amerika Serikat saat ini,” kata Juru Bicara Departemen Pertahanan AS (Pentagon), Pat Ryder, Kamis (2/2/2023).