Selebgram Irak Tewas Ditembak dalam Mobil di Baghdad
BAGHDAD, iNews.id - Artis media sosial atau selebgram asal Irak, Tara Faris, diduga tewas dibunuh oleh sekelompok orang bersenjata tak dikenal di Baghdad. Kabar ini muncul di tengah serangkaian pembunuhan terhadap aktivis perempuan di negara itu.
Dilaporkan Russia Today, Sabtu (29/9/2018), Tara Faris dilaporkan ditembak saat berada di mobilnya di lingkungan di Baghdad.
Perempuan kelahiran 1998 itu terdaftar sebagai salah satu warga Irak yang paling populer di media sosial, dengan 2,7 juta pengikut di Instagram.
Selebgram asal Irak, Tara Faris, tewas setelah ditembak di dalam mobil di Baghdad. (Foto: Instagram)
Menurut Al Arabiya, Faris, yang memiliki ayah asal Irak dan ibu Lebanon, memulai karirnya sebagai peserta kontestan kecantikan pada 2015.