Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Pilot Ungkap Perjalanan Panjang Pesawat Airbus A400M ke RI: Sevilla-Dubai-Medan-Jakarta
Advertisement . Scroll to see content

Skandal Peretasan Ponsel Politisi Terkuak, Direktur Badan Intelijen Negara Ini Dipecat

Selasa, 10 Mei 2022 - 21:09:00 WIB
Skandal Peretasan Ponsel Politisi Terkuak, Direktur Badan Intelijen Negara Ini Dipecat
Pemerintah Spanyol memecat direktur badan intelijen tertinggi negara menyusul terkuaknya skandal peretasan ponsel politisi. (Foto: Ist)
Advertisement . Scroll to see content

BARCELONA, iNews.id - Pemerintah Spanyol memecat direktur badan intelijen tertinggi negara menyusul terkuaknya skandal peretasan ponsel politisi. Tak main-main, perdana menteri hingga sejumlah tokoh pendukung pemisahan wilayah Catalonia menjadi target peretasan. 

Menteri Pertahanan Margarita Robles mengumumkan pemecatan direktur Pusat Intelijen Negara (CNI), Paz Esteban setelah rapat kabinet, Selasa (10/5/2022). 

CNI mendapat kecaman karena perannya dalam memata-matai separatis Catalan. Butuh waktu hingga satu tahun untuk menemukan bahwa ponsel perdana menteri dan pejabat pertahanan dan keamanan telah disusupi, yang kemungkinan ditunggangi kekuatan asing.

“Itu (peretasan telepon pemerintah) membutuhkan waktu satu tahun untuk ditemukan. Jelas ada hal-hal yang perlu kita perbaiki,” kata Robles.

Dia memastikan, serangan semacam ini tidak terjadi lagi, meskipun tidak ada cara untuk benar-benar aman.

Pengganti Esteban yakni Esperanza Casteleiro. Dia merupakan seorang wanita yang telah bekerja selama hampir 40 tahun di badan intelijen. 

Esteban mengaku, dengan izin yudisial, agensinya telah meretas telepon beberapa separatis Catalan. Hal itu dia sampaikan selama sidang komite parlementer tertutup pekan lalu.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut