Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Nah, Pengacara Militer Israel Kumpulkan Bukti Kejahatan Perang di Gaza
Advertisement . Scroll to see content

Tak Kenal Lelah, Ribuan Warga Israel Kembali Demontrasi Desak PM Netanyahu Mundur

Minggu, 29 November 2020 - 10:56:00 WIB
Tak Kenal Lelah, Ribuan Warga Israel Kembali Demontrasi Desak PM Netanyahu Mundur
Ribuan warga Israel kembali berunjuk rasa menuntut pengunduran diri PM Benjamin Netanyahu (Foto: AFP)
Advertisement . Scroll to see content

YERUSALEM, iNews.id - Ribuan warga Israel, Sabtu (28/11/2020) malam, melanjutkan unjuk rasa untuk menuntut Perdana Menteri Benjamin Netanyahu mundur.

Sejak beberapa bulan lalu, atau saat kasus dugaan korupsi terhadap Netanyahu bergulir, warga Israel rutin menggelar unjuk rasa setidaknya setiap akhir pekan. Dalam demonstrasi terbaru ini, sekitar 1.000 orang menggeruduk kediaman resmi Benjamin Netanyahu di Yerusalem.

Selain tuduhan korupsi, Netanyahu dianggap gagal menangani krisis pandemi Covid-19, membawa Israel mengalami keterpurukan ekonomi sangat parah. Israel merupakan negara pertama di dunia yang menerapkan lockdown Covid-19 untuk gelombang kedua.

Setelah melakukan lockdown dua kali, perekonomian negara Israel semakin terpuruk, menyebabkan ratusan ribu orang Israel kehilangan pekerjaan. Banyak di antara pengunjuk rasa merupakan mereka yang kehilangan pekerjaan.

Demonstrasi menuntut pengunduran diri Netanyahu sudah berlangsung 6 bulan. Namun seiring datangnya musim dingin, jumlah demonstran menyusut.

Meskipun demonstrasi digelar di tengah penerapan lockdown, massa yang mengenakan masker tetap vokal dan bersemangat. Banyak dari mereka membawa bendera Israel, bukan hanya berwarna putih-biru melainkan merah jambu yang merupakan simbol gerakan protes.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut