Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kapal Pengungsi Rohingya Terbalik di Perairan Malaysia-Thailand, Ratusan Orang Hilang
Advertisement . Scroll to see content

Takut Diintimidasi, Warga Tionghoa di Malaysia Tak Kibarkan Bendera Jelang Hari Kemerdekaan

Sabtu, 16 Agustus 2025 - 14:28:00 WIB
Takut Diintimidasi, Warga Tionghoa di Malaysia Tak Kibarkan Bendera Jelang Hari Kemerdekaan
Menjelang Hari Kemerdekaan, Malaysia diwarnai ketegangan antar-etnis yakni terkait pemasangan bendara terbalik (Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

KUALA LUMPUR, iNews.id - Menjelang Hari Kemerdekaan Malaysia pada 31 Agustus, suasana persatuan nasional diwarnai ketegangan. Sejumlah warga keturunan Tionghoa memutuskan tidak mengibarkan bendera nasional, Jalur Gemilang, lantaran khawatir menjadi sasaran intimidasi.

Keputusan ini dipicu dua insiden pengibaran bendera terbalik yang memicu kemarahan sebagian masyarakat Melayu. Kasus pertama terjadi di sebuah sekolah dasar Tionghoa di Negeri Sembilan pada 1 Agustus, disusul insiden serupa di Penang pada 9 Agustus. Pemilik toko di Penang, Pang Chin Tian (59), sempat ditangkap dan masih diselidiki setelah polisi menerima sedikitnya 15 laporan.

Meski sudah meminta maaf dan menyebut pemasangan bendera terbalik itu tidak disengaja, Pang tetap menuai kecaman. 

“Setiap tahun saya selalu mengibarkan bendera sejak toko dibuka 11 tahun lalu. Saya tidak sadar memasangnya terbalik,” katanya seperti dikutip The Straits Times.

Di media sosial, sejumlah warga Tionghoa menyatakan enggan mengibarkan bendera tahun ini untuk menghindari tuduhan atau persekusi. Mereka menilai kasus ini telah berkembang menjadi isu politik dan berpotensi memicu ketegangan rasial.

Sejumlah tokoh masyarakat menyerukan agar pihak berwenang bersikap bijak. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut