Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Gempa M6,3 Guncang Afghanistan, 20 Orang Tewas 320 Luka
Advertisement . Scroll to see content

Taliban Serang Pangkalan Udara Afghanistan yang Ditinggalkan Pasukan AS, 1 Polisi Tewas

Senin, 05 Juli 2021 - 06:21:00 WIB
Taliban Serang Pangkalan Udara Afghanistan yang Ditinggalkan Pasukan AS, 1 Polisi Tewas
Tentara Tentara Nasional Afghanistan berjaga di gerbang pangkalan udara AS di Bagram pada hari keberangkatan pasukan. (Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

KABUL, iNews.id - Pemerintah Afghanistan menyatakan telah menggagalkan serangan kelompok Taliban di Lapangan Udara Bagram. Fasilitas militer Amerika Serikat (AS) ini baru-baru ini dikosongkan oleh pasukan AS setelah berada di Afghanistan selama 20 tahun. 

Gubernur Bagram, Sheren Rufi mengatakan, sebanyak 20 gerilyawan Taliban menyerang pos pemeriksaan polisi setempat yang berdekatan dengan pangkalan udara. Akibatnya seorang polisi dan gerilyawan tewas dalam baku tembak. 

Dilansir dari Anadolu, Taliban tidak memberikan komentar atas serangan tersebut. 

Lapangan udara Bagram didirikan selama perang dingin. Pembukaan lapangan udara ini menjadi penanda dimulainya Angkatan Udara Afghanistan yang modern. 

Selanjutnya, lapangan udara ini menjadi benteng utama saat tentara Soviet menyerang. Hingga akhirnya menjadi basis tentara AS di Afghanistan.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut