Teken Piagam Dewan Perdamaian Gaza, Trump Peringatkan Hamas Letakkan Senjata
DAVOS, iNews.id - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump menegaskan konflik di Jalur Gaza berada di ambang akhir terkait penandantangan Piagam Dewan Perdamaian Gaza. Dalam momentum tersebut, Trump juga memperingatkan Hamas agar segera meletakkan senjata jika ingin masa depan Gaza tetap ada.
Pernyataan itu disampaikan Trump saat seremoni penandatanganan piagam di sela Forum Ekonomi Dunia (WEF) Davos, Swiss, Kamis (22/1/2026).
Dalam kesempatan tersebut, Trump secara terbuka mendesak Hamas untuk menyerahkan senjata sesuai dengan 20 poin rencana perdamaian Gaza yang dirancang oleh pemerintahannya. Dia bahkan melontarkan ancaman keras jika Hamas menolak memenuhi tuntutan tersebut.
“Jika kewajiban itu tidak dipenuhi, maka itu berarti akhir bagi Hamas,” kata Trump.
Lebih lanjut, Trump menegaskan komitmennya untuk mendorong demiliterisasi Jalur Gaza. Wilayah tersebut ke depan akan dikelola oleh pemerintahan yang layak dan bertanggung jawab demi menjamin stabilitas jangka panjang.
Tak hanya soal keamanan, Trump juga berjanji proses pemulihan Gaza akan dilakukan secara bertahap untuk mengatasi kehancuran masif akibat perang.