Tingkat Kematian di AS Diprediksi Lampaui Tingkat Kelahiran pada 2040
WASHINGTON DC, iNews.id – Tingkat kematian di Amerika Serikat diperkirakan melampaui jumlah kelahirannya pada 2040. Hal itu diungkapkan oleh Direktur Kantor Anggaran Kongres AS (CBO), Phillip Swagel, pada awal pekan ini.
“Dalam proyeksi CBO, kematian melebihi kelahiran mulai tahun 2040,” kata Swagel dalam diskusi di American Enterprise Institute, Senin (13/5/2024).
Dia menuturkan, sebagai akibat dari fenomena tersebut, populasi AS bakal menyusut setelahnya tanpa dukungan imigrasi. Sementara angka imigrasi dan kelahiran bersih akan menurun antara 2024 dan 2029, menurut data CBO.
Swagel juga menuturkan, migrasi yang lebih tinggi dari perkiraan bakal menjadi pendorong utama angkatan kerja di Amerika Serikat di masa mendatang. CBO telah meningkatkan proyeksi ukuran pasar tenaga kerja AS pada 2033 sebesar 5,2 juta orang dibandingkan tahun lalu.
Editor: Ahmad Islamy Jamil