Topan Ganas Faxai Hantam Jepang, 390.00 Warga Diminta Mengungsi
"Harap waspada penuh terhadap hembusan dan gelombang tinggi dan waspadai tanah longsor, banjir, dan sungai bengkak," bunyi laporan Badan Metereologi Jepang.
Rekaman televisi menunjukkan, atap besar sebuah pompa bensin di Tateyama, selatan Tokyo, runtuh.
Faxai diduga akan menyebabkan kekecauan pada Senin pagi di Tokyo. Pasalnya operator kereta terpaksa menangguhkan jalur-jalur utama hingga setidaknya pukul 08:00.
"Kami perlu memeriksa trek dan memeriksa apakah ada kerusakan karena topan diperkirakan akan melewati wilayah itu semalam," kata seorang juru bicara perusahaan kereta, kepada AFP.
East Japan Railway menyatakan kereta peluru di lima jalur tetap berpoperasi, namun kecepatan lebih rendah, sementara Central Japan Railway menangguhkan kereta peluru Tokaido yang menghubungkan Tokyo dan Odawara karena angin kencang.
Sekitar 100 kereta peluru yang menghubungkan Tokyo dengan kota-kota Jepang tengah dan barat dibatalkan kemarin, bersamaan dengan layanan feri di teluk Tokyo.
Maskapai juga membatalkan lebih dari 100 penerbangan yang dijadwalkan pada Senin, sementara beberapa jalan raya pantai ditutup di sebelah Kanagawa karena badai.
Editor: Nathania Riris Michico