Tren Baru India, Kumis ala Pilot Jet Tempur yang Dibebaskan Pakistan
NEW DELHI, iNews.id - Pilot pesawat tempur India, Abhinandan Varthaman, yang baru-baru ini dibebaskan oleh Pakistan, menjadi tokoh nasional. Dia kini menjadi inspirasi karya seni, iklan, dan bahkan mungkin, tren dalam mode rambut wajah.
Kumisnya yang khas mendapatkan popularitas di India, membuat banyak pria ingin memiliki kumis yang sama.
Sang pilot menjadi pahlawan nasional tak lama setelah tertangkap setelah pasukan Pakistan menembak jatuh jet tempurnya. Akhirnya dia dibebaskan dan kembali ke rumah pada Jumat kemarin.
Sejak itu, sang pilot menjadi viral di media sosial dengan banyak orang India memuji kumisnya sebagai tanda keberanian.
Amul, merk susu paling populer di negara itu, membuat iklan berdasar tren sosial, dengan membuat video yang mengagung-agungkan kumis sang pilot.