Turis Jepang Dirampok saat Beli Rokok di Paris, Jam Tangan Seharga Rp11 M Raib
Rabu, 09 Oktober 2019 - 14:38:00 WIB
        
    
                
                Surat kabar Parisien melaporkan sepanjang tahun ini saja ada lebih dari 20 kasus perampokan jam mewah yang terjadi di 'Segitiga Emas' dan daerah favorit turis lainnya di Paris, termasuk Champs-Elysees. Bersama laporan itu, Parisien juga menampilkan titik lokasi perampokan di peta.
Disebutkan, pada periode Januari-September 2019, dari total 71 kasus perampokan dengan korban turis asing, empat di antaranya melibatkan arloji Richard Mille dengan nilai keseluruhan sekitar 100.000 euro.
Polisi menyebut kasus seperti ini dilakukan jaringan kejahatan internasional yang terorganisasi.
Editor: Anton Suhartono