Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Pesawat Hercules Jatuh Tewaskan 20 Tentara, Turki Minta Publik Tak Berspekulasi
Advertisement . Scroll to see content

Turki Tetapkan Kebakaran Hutan sebagai Bencana Nasional, 3 Orang Tewas

Jumat, 30 Juli 2021 - 13:16:00 WIB
Turki Tetapkan Kebakaran Hutan sebagai Bencana Nasional, 3 Orang Tewas
Turki menetapkan kebakaran hutan sebagai bencana nasional (Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

Layanan manajemen darurat Turki AFAD menyatakan, lebih dari 140 orang mengalami luka serta menderita kerugian akibat kerusakan properti.

Menteri Pertanian Turki Bekir Pakdemirli mengatakan, seorang pria 82 tahun ditemukan tewas di Kepezbeleni, 16 kilometer timur laut Manavgat. Dua orang ditemukan tewas di Degirmenli, 20 kilometer timur Manavgat.

Dia mengatakan, warga di 18 desa dan distrik di Antalya telah dievakuasi. Tindakan serupa diambil terhadap 16 lokasi lainnya di provinsi tetangga, Adana dan Mersin, pada Rabu.

Sementara itu bangunan yang rusak termasuk sebuah hotel di resor Laut Aegean, Marmaris.

Upaya pemadaman melibatkan 35 pesawat, 457 kendaraan, serta 4.000 personel. Provisni terparah akibat kebakaran yakni Osmaniye, Kayseri, Kocaeli, Adana, Mersin, dan Kutahya.

"Perjuangan kami untuk menahan (kebakaran) terus berlanjut dan pasti kami akan menahannya, tapi mungkin memakan waktu," kata Pakdemirli.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut