Ukraina Klaim Rontokkan 18 Drone Kamikaze Rusia saat Dini Hari
KIEV, iNews.id – Ukraina mengklaim sistem pertahanan udaranya telah menjatuhkan 18 dari 24 drone kamikaze Rusia, Kamis (4/5/2023). Serangan drone oleh militer Moskow dikatakan berlangsung pada dini hari waktu setempat.
Dalam sebuah pernyataan, Pemerintah Kota Kiev mengungkapkan, semua rudal dan drone yang menargetkan ibu kota Ukraina itu telah dihancurkan. Ini adalah ketiga kalinya dalam empat hari terakhir kota tersebut menjadi sasaran serangan Rusia lewat udara.
“Rusia telah menyerang Kiev menggunakan amunisi dan rudal Shahed yang berkeliaran, kemungkinan jenis balistik,” ungkap Pemerintah Kiev.
Dari 15 drone kamikaze Shahed yang ditembakkan ke kota pesisir Laut Hitam Odesa, sistem pertahanan udara Ukraina menghancurkan 12 di antaranya. Sementara tiga drone sejenis menghantam sebuah kompleks universitas.
Menurut laporan komando militer selatan Ukraina, tidak ada korban jiwa akibat serangan itu.
Rusia gencar membombardir Ukraina sejak Oktober tahun lalu. Militer Moskow menyerang berbagai sasaran. Ledakan terbaru dilaporkan kurang dari 24 jam setelah Kiev menyebut ada 21 orang tewas dalam serangan Rusia di Kota Kherson.
Editor: Ahmad Islamy Jamil