BRUSSELS, iNews.id – Komisi Eropa menyatakan Lithuania harus mengizinkan angkutan barang-barang yang dikenai sanksi Uni Eropa dari Rusia ke eksklave Kaliningrad. Dengan begitu, Vilnius harus mencabut blokade terhadap lalu lintas kereta api barang Rusia ke wilayah itu—yang sudah telanjur diterapkan sebelumnya.
Kendati demikian, Komisi Eropa menegaskan, barang-barang yang boleh diangkut Rusia ke Kaliningrad bukan untuk keperluan militer.
Rusia Sebut Rencana Uji Coba Nuklir AS Berisiko Membahayakan Dunia
“Pedoman ini menegaskan bahwa transit barang-barang yang dikenai sanksi melalui jalan darat dengan operator Rusia tidak diperbolehkan berdasarkan langkah-langkah (pembatasan) UE. (Tapi) tidak ada larangan serupa untuk transportasi kereta api,” ungkap Komisi Eropa lewat pernyataannya, dikutip Deutsche Welle (DW), Rabu (13/7/2022) malam.
“Negara-negara anggota (Uni Eropa) bertanggung jawab atas penerapan sanksi. Untuk memastikan bahwa sanksi itu diterapkan seefektif dan sekonsisten mungkin, Komisi (Komisi Eropa) memberikan panduan administratif reguler,” kata badan eksekutif Uni Eropa itu lagi.
Uni Eropa dan Rusia Sepakat, Pengangkutan Barang ke Kaliningrad Boleh Lewat Darat
Menanggapi hal tersebut, Kementerian Luar Negeri Lithuania menyatakan, mereka akan mematuhi perintah yang diberikan oleh Komisi Eropa itu.
Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Rusia, Maria Zakharova, memuji keputusan Uni Eropa kali ini. Menurut dia, rekomendasi terbaru dari Komisi Eropa ke Lithuania tentang transportasi barang ke Kaliningrad itu adalah bentuk “manifestasi realisme dan akal sehat”, demikian Interfax melaporkan.
Jerman Marah ke Lithuania gara-gara Blokir Transit Barang dari Rusia ke Kaliningrad
Pada awal April lalu, Uni Eropa mulai melarang lalu lintas truk yang terdaftar di Rusia, namun membuat pengecualian bagi mereka yang transit ke Kaliningrad—wilayah Rusia yang terletak di pantai Laut Baltik. Larangan itu sebagai bentuk "hukuman" atas agresi militer Moskow di Ukraina.
Lithuania Blokir Jalur Pengiriman Barang ke Kaliningrad, Rusia: Pasti Kami Tanggapi Segera!
Sementara paket sanksi terbaru yang lebih ketat dari Uni Eropa menyatakan, pembatasan diperluas untuk semua transit barang Rusia. Hal itu kemudian direspons oleh Lithuania, selaku negara anggota Uni Eropa yang wilayahnya menjadi perlintasan kereta api kargo Rusia-Kaliningrad.
Pada 18 Juni lalu, perusahaan KA Lithuania, Lithuania Railways, memberi tahu operator KA wilayah Kaliningrad untuk menghentikan transit sejumlah barang yang dikenai sanksi Uni Eropa.
Menanggapi tindakan Lithuania tersebut, Juru Bicara Kremlin Dmitry Peskov mengatakan, Rusia sedang mempertimbangkan berbagai opsi untuk menanggapi langkah tak bersahabat Vilnius itu.
Editor: Ahmad Islamy Jamil
- Sumatra
- Jawa
- Kalimantan
- Sulawesi
- Papua
- Kepulauan Nusa Tenggara
- Kepulauan Maluku