Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Israel Kecam Keputusan Turki Tangkap Netanyahu, Sebut Erdogan Tiran
Advertisement . Scroll to see content

Vaksin Covid Pfizer Efektif untuk Orang yang Miliki Penyakit Kronis

Jumat, 23 April 2021 - 10:24:00 WIB
Vaksin Covid Pfizer Efektif untuk Orang yang Miliki Penyakit Kronis
Hasil studi lembaga Israel menunjukkan vaksin Covid Pfizer efektif untuk orang dengan penyakit kronis (Foto: AFP)
Advertisement . Scroll to see content

TEL AVIV, iNews.id - Vaksin Covid-19 Pfizer efektif untuk mencegah gejala dan penyakit parah pada orang yang memiliki penyakit kronis, seperti diabetes dan jantung.

Hasil analisis penyedia layanan kesehatan terbesar Israel, Clalit Research Institue, terhadap hampir 1,2 juta orang, menununjukkan adanya harapan, terutama kepada kalangan rentan.

Vaksin yang dikembangkan bersama BioNTech itu 80 persen efektif melawan gejala infeksi gejala pada orang dengan penyakit jantung atau ginjal kronis, 86 persen pada penderita diabetes tipe 2, 75 persen pada penyakit serebrovaskular, dan 84 persen pada penderita kekurangan kekebalan.

Bagi orang yang divaksinasi dan sudah menderita tiga atau lebih kondisi kronis atau faktor risiko, seperti penyakit jantung, saraf, ginjal kronis, paru-paru kronis, merokok, kehamilan, atau obesitas, penelitian menunjukkan 88 persen efektif mencegah gejala.

Vaksin Pfizer juga lebih dari 90 persen efektif melawan penyakit parah untuk orang dengan diabetes tipe 2, penyakit jantung atau serebrovaskular, dan 100 persen pada orang yang menderita defisiensi imun.

Penelitian Clalit mencakup lebih dari setengah penduduk Israel.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut