Wow! Kota Ini Tawarkan Hadiah Rp225 Juta bagi Warga yang Informasikan Sumber Penularan Covid
BEIJING, iNews.id - Heihe, kota di China yang sedang dihantam gelombang baru infeksi Covid-19, menawarkan hadiah 100.000 yuan atau sekitar Rp225 juta bagi siapa saja yang memberikan petunjuk guna melacak sumber penularan wabah terbaru.
Ini bagian dari upaya pemerintah Heihe, kota yang berbatasan dengan Rusia, untuk memenangkan perang melawan virus coona di tengah lonjakan kasus baru di China yang terjadi beberapa bulan terakhir.
China melaporkan 43 kasus infeksi penularan lokal pada Selasa (9/11/2021), didorong varian Delta yang telah menyebar di 20 provinsi dan wilayah. Jumlah penambahan kasus infeksi di China bertahan di dua digit selama 3 pekan terakhir.
Para pejabat Heihe, Provinsi Heilongjiang, mengatakan mereka akan memberikan 100.000 yuan sebagai hadiah untuk informasi berharga yang didapat.
“Untuk mengungkap sumber wabah virus ini sesegera mungkin dan mengetahui rantai penularannya, perlu dilakukan perang rakyat untuk pencegahan dan pengendalian epidemi,” bunyi pernyataan pemerintah kota, dikutip dari AFP.
Menurut para pejabat, kasus penyelundupan, perburuan ilegal, dan penangkapan ikan lintas batas juga harus segera dilaporkan guna mencegah penularan impor. Penduduk yang membeli barang dari luar negeri secara online juga harus mensterilkan benda tersebut dan mengirimkannya untuk diteliti.