Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kementerian PU Kebut Penanganan Longsor Ruas Medan-Berastagi, Target Rampung sebelum Nataru
Advertisement . Scroll to see content

2 Tas Milik Anggota Damkar Bogor Hilang usai Bantu Pencarian Korban Longsor

Rabu, 15 Maret 2023 - 23:46:00 WIB
2 Tas Milik Anggota Damkar Bogor Hilang usai Bantu Pencarian Korban Longsor
Petugas mencari korban yang masih tertimbun longsor di Bogor. (Foto MPI).
Advertisement . Scroll to see content

Kejadian ini pun sangat disayangkan karena terjadi di tengah operasi kemanusiaan yang dilakukan anggotnya. Atas kejadian ini, pihaknya meminta seluruh anggotanya lebih berhati-hati dan berkoordinasi dengan pihak kepolisian.

"Kita lagi mencari korban bencana, tapi ada yang memanfaatkan kondisi tersebut. Besok kita briefing, kita sampaikan kepada semua unsur yang terlibat dalam pencarian orang. Mudah-mudahan besok bisa lebih aman," harapnya.

Sementara itu, Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Bismo Teguh Prakoso mengaku sudah menugaskan anggotanya untuk berjaga di sekitar lokasi longsor sejak malam ini. Besok, diminta lokasi untuk steril dari orang yang tidak berkepentingan terkait keamanan dan kelancaran evakuasi.

"Iya (steril), jadi supaya nggak terlalu banyak yang tidak bertugas di situ yang tidak berkepentingan dan memudahkan akses bagi petugas untuk keluar masuk," ucap Bismo.

Seperti diketahui, tebing setinggi 30 meter longsor dan menimpa rumah warga di Kampung Sinarsari, Kelurahan Empang, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor pada Selasa 14 Maret 2023. Dalam kejadian ini, 11 orang selamat, 2 orang meninggal dunia dan 4 orang lainnya masih pencarian tim SAR gabungan.

Editor: Faieq Hidayat

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut