Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kebakaran Gudang Dekorasi Pesta di Jaktim, 65 Personel Damkar Diterjunkan
Advertisement . Scroll to see content

302 Penghuni Panti Sosial di Cipayung Jaktim Positif Covid, Gugus Tugas Telusuri Penyebab

Selasa, 05 Januari 2021 - 07:32:00 WIB
302 Penghuni Panti Sosial di Cipayung Jaktim Positif Covid, Gugus Tugas Telusuri Penyebab
Ilustrasi virus corona (Antara)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Gugus Tugas Covid-19 menelusuri penyebab penularan virus corona di Panti Sosial Bina Laras Harapan Sentosa dan Panti Sosial Tresna Werdha, Cipayung, Jakarta Timur. Sebab dari dua panti sosial tersebut ditemukan 302 kasus Covid-19.

Adapun rinciannya, Panti Sosial Bina Laras Harapan Sentosa sebanyak 221 kasus dan Panti Sosial Tresna Werdha sebanyak 81 kasus. Peristiwa itu terjadi pada 29 Desember 2020 yang mengakibatkan wilayah RW 04 dan RW 06 Cipayung masuk dalam zona merah Covid-19.

"Perkiraan pertama kami, mereka kena (tertular Covid-19) dari petugas yang selama ini melayani. Sebab petugas panti beberapa kali ke rumah sakit ambil obat dan antar konsultasi," kata Camat Cipayung Eko Satrio di Jakarta, Senin (4/1/2021). 

Eko Satrio mengatakan pengelola panti memiliki jadwal rutin untuk mengambil pesanan obat maupun mengantar pasien berkonsultasi secara rutin ke Rumah Sakit Duren Sawit.

Kemungkinan lain sumber penularan, kata Eko, berasal dari pasokan bahan baku makanan maupun air mineral dari petugas. Pasokan bahan makanan ini didatangkan dari sejumlah pasar tradisional di wilayah Jakarta Timur.

"Kecil kemungkinan penularan ini terjadi dari penghuni panti (pasien). Mereka ini sangat jarang sekali keluar. Jadi orang lain lah yang menularkan penyakit ini ke mereka," katanya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut