Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Terekam CCTV, Pencuri Bobol Rumah di Pangkep dan Kabur Naik Mobil Rental Dikemudikan Istri
Advertisement . Scroll to see content

Ancol Pecat 4 Sekuriti yang Aniaya Pria Tertuduh Pencuri hingga Tewas

Selasa, 01 Agustus 2023 - 14:33:00 WIB
Ancol Pecat 4 Sekuriti yang Aniaya Pria Tertuduh Pencuri hingga Tewas
Ancol pecat 4 sekuriti yang aniaya pria tertuduh pencuri hingga tewas (foto: MPI)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Taman Impian Jaya Ancol memecat 4 sekuriti yang menganiaya pria tertuduh pencuri hingga tewas. Empat orang itu juga sudah ditetapkan tersangka dan ditahan polisi.

"Betul dipecat, setelah dimintain keterangan oleh pihak berwajib. Oknum tersebut saat ini sudah tidak bertugas di Ancol," kata Humas Ancol, Ariyadi Eko Nugroho, Selasa (1/8/2023) .

Eko menyebut keempatnya bukan karyawan Ancol. Para sekuriti itu adalah tenaga alih daya atau outsourcing. 

"Kebetulan oknum tersebut bukan karyawan. Jadi mereka tenaga alih daya atau outsourcing," ujarnya. 

Dia juga menyampaikan permintaan maaf dan menyayangkan peristiwa tersebut terjadi. Pihak Ancol menyerahkan sepenuhnya proses hukum kepada pihak kepolisian. 

"Kami tidak membenarkan tindakan yang diambil oleh oknum keamanan yang merupakan tenaga alih daya tersebut. Kami pun sangat menyayangkan insiden ini serta memohon maaf sebesar-besarnya kepada keluarga korban. Kami telah menyerahkan segala proses hukum kepada pihak yang berwajib," imbuhnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut