Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Cerita Sandiaga Uno Maju Pilgub Jakarta 2017, Sempat Tak Pede hingga Berpasangan dengan Anies
Advertisement . Scroll to see content

Anies Imbau Seluruh Masjid di Jakarta Gelar Salat Ghaib untuk Putra Ridwan Kamil

Jumat, 03 Juni 2022 - 11:48:00 WIB
Anies Imbau Seluruh Masjid di Jakarta Gelar Salat Ghaib untuk Putra Ridwan Kamil
Anies menyerukan salat gaib untuk Emmeril Kahn Mumtadz (Foto: Instagram @Emmeril Kahn Mumtadz)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyerukan agar seluruh masjid di Jakarta menggelar salat ghaib setelah ibadah salat Jumat untuk putra sulung Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril. Pencarian Eril di Sungai Aare, Bern, Swiss belum membuahkan hasil. 

"Sesuai anjuran MUI Jawa Barat dan keputusan keluarga besar Kang Emil, kami menyerukan kepada seluruh masjid di Jakarta agar mendirikan salat gaib," tulis Anies dalam laman Instagram @aniesbaswedan dikutip, Jumat (3/6/2022).

"Kepada seluruh kaum muslimin di Jakarta, kami mengajak, mari kita dirikan salat gaib siang ini dan mendoakan ananda Eril, sesuai tuntunan agama kita," katanya lagi. 

Anies mengatakan tak ada ujian yang lebih berat daripada orang tua yang harus kehilangan anaknya. Oleh karena itu, Anies mengajak masyarakat untuk mendoakan keluarga Kang Emil agar diberi ketabahan dan kekuatan dalam menghadapi musibah ini.

"Maka tak lupa mari kita doakan keluarga Kang Emil agar Allah beri ketabahan dan kekuatan dalam menghadapi musibah ini. Laa hawla wala quwwata illa billah," tuturnya.

Sebelumnya, Keluarga Ridwan Kamil sudah sangat ikhlas. Kini, mereka akan menggelar doa bersama. 

“Ini kami sampaikan keluarga baik Pak Ridwan Kamil beserta istri yang sudah hampir 7 hari turut memantau sangat ikhlas walaupun kita memang berusaha setiap hari,” kata Adik Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Elpi Nazmuzzaman dalam konferensi pers secara virtual.

Editor: Muhammad Fida Ul Haq

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut